ESANDAR – Presiden Donald Trump mengatakan pada hari Selasa (07/01/2020) bahwa AS siap untuk bertindak terhadap Iran jika mereka membalas atas pembunuhan salah satu pemimpin militer utamanya, tetapi Trump menarik kembali ancamannya untuk menargetkan situs budaya negara Iran sebagai sasaran serangan berikutnya. “Jika itu hukumnya, saya suka mematuhi hukum,” kata Trump kepada wartawan.
Trump membuat komentarnya saat dia duduk bersama Perdana Menteri Yunani Kyriakos Mitsotakis di Oval Office setelah mengatakan pada hari Minggu bahwa Iran “diizinkan untuk membunuh rakyat kita. … Dan kami tidak diizinkan menyentuh situs budaya mereka? Itu tidak bekerja seperti itu. “
Sebagaimana diketahui bahwa serangan terhadap situs budaya dianggap melawan hukum internasional dalam konflik bersenjata sebagaimana piagam PBB.
Trump, sejauh ini tidak menyerah pada ancaman untuk menyerang target Iran lainnya jika Teheran mengambil tindakan AS dianggap provokatif. “Saya akan mengatakan ini, jika Iran melakukan sesuatu yang seharusnya tidak mereka lakukan, mereka akan menderita akibatnya dan sangat kuat,” kata Trump.
Pada penutupan perdagangan hari Selasa, Indek bursa saham S&P 500 dan Dow Jones bergerak lebih rendah. Sementara harga minyak mentah AS ditutup turun 0,9% pada $ 62,70 per barel, turun kembali setelah harga melonjak dipicu oleh kekhawatiran bahwa pembunuhan Mayor Jenderal Qassem Soleimani akan segera memicu konflik baru di Timur Tengah.