Saham Asia

Esandar Arthamas Berjangka merupakan pialang resmi yang terdaftar di BAPPEBTI. Anggota dari Bursa Berjangka Jakarta dan Kliring Berjangka Indonesia.

ESANDAR, Jakarta – Bursa saham di Asia-Pasifik menguat pada Rabu pagi. Kenaikan didorong sektor naiknya saham teknologi dan konsumen di bursa AS sebelumnya.

Semalam, Indek Nasdaq melonjak 1,5%, dengan kenaikan saham Apple sebesar 1,8%. Pada hari Rabu pagi, Samsung Electronics mengikuti naik 3% sesaat setelah pembukaan, meskipun baru-baru ini telah naik 1,2%. Indeks Kospi akhirnya terdorong naik 0,3%.

Sementara saham-saham teknologi juga membantu mendorong kenaikan Indeks Hong Kong, Hang Seng ke level tertinggi 10 tahun lainnya. Indek Hangseng naik 0,4%. Saham yang mendorong naik adalah Tencent Holdings naik 1,29%, Sunny Optical Technology naik 0,37% dan AAC Technologies Holdings 2018, meningkat sekitar 2% pada Rabu pagi.

Para investor mengantisipasi kenaikan pendapatan emiten sektor ini. Meski demikian, patut diwaspadai terjadinya gelembung pasar yang bisa meledak sewaktu-waktu. Indek Nikkei Jepang, mengalami penurunan tipis.

Indek Dolar A.S., pada hari Selasa mencatat penurunan terbesar dalam empat tahun, saat ini naik tipis 0,1%. Sementara perdagangan mata uang kripto, bitcoin BTCUSD berhasil bertahan di atas $ 15.000, menurut data harga dari CoinDesk. (Lukman Hqeem)