Bitcoin

Esandar Arthamas Berjangka merupakan pialang resmi yang terdaftar di BAPPEBTI. Anggota dari Bursa Berjangka Jakarta dan Kliring Berjangka Indonesia.

ESANDAR, Jakarta – Harga untuk satu Bitcoin mencoba mencakar naik kembali di atas $ 9.000 pada hari Selasa (13/03/2018). Aset digital tersebut kembali ke jalur untuk menghentikan rangkaian penurunan dalam lima sesi di pasar berjangka.

Harga spot digital 1 digit BTCUSD, sedikit berubah pada sekitar $ 9100, sementara pada perdagangan berjangka, masih berakhir lebih rendah selama lima sesi berturut-turut. Akhir-akhir ini, kekhawatiran akan ketatnya regulasi telah mengurangi permintaan untuk mata uang digital, khususnya peringatan dari Securities and Exchange Commission (SEC) pada minggu lalu mengenai platform perdagangan kripto.

Tren pergerakan Bitcoin masih terlihat bearish, dimana kurangnya beberapa berita positif bisa mendorong kenaikan Bitcoin tidak muncul. Parahnya bila kondisi ini berlanjut, Bitcoin bisa terseret hingga sekitar $ 6.000 dalam beberapa bulan mendatang.

Disisi lain, kabar menggembirakan datang dari Cboe, yang diperkirakan akan memperdagangkan lebih banyak koin digital. Setelah memulai usaha perdagangan bitcoin yang relatif berhasil, Cboe Global Markets Inc., yang mencatatkan harga futures pada bulan Desember, mengisyaratkan kemungkinan untuk menambahkan aset virtual lainnya.

Dalam sebuah wawancara dengan CoinTelegraph, Dennis O’Callahan, seorang direktur Cboe, mengatakan bahwa perdagangan mata uang digital tersebut didorong oleh aktivitas perdagangan bitcoin di platformnya, dengan mengatakan bahwa Pasar Cboe melihat sekitar 7.000 kontrak berpindah tangan rata-rata setiap hari. Ia melihat akan semakin banyak produk yang memungkinkan diperdagangkan dimasa depan.

Sebagai bagian dari usaha mengembangkan produk, menjadi kewajiban Cboe untuk mencari produk baru setiap saat,ujar O’Callahan. Ditambahkan olehnya bahwa kami akan terus mengevaluasi pasar dan juga mengevaluasi kripto yang lain, kata O’Callahan kepada situs yang fokus pada aset digital.

Sementara itu, pada hari Selasa, platform kriptografi Jepang Coincheck Inc. mengatakan akan mengembalikan uang kliennya sebesar $ 435 juta setelah aksi peretasan pada 26 Januari silam. Coincheck mengatakan bahwa pemulangan akan dilakukan pada tingkat 88.549 yen per NEM.

Di antara kripto utama lainnya, eter turun 1,4% menjadi $ 689,83, Bitcoin Cash naik 1% pada $ 1,068.55, Litecoin turun 2,1% pada $ 175,31, dan Ripple turun 2,3% pada $ 0,78, menurut perusahaan berita dan penelitian CoinDesk. Sedangkan untuk pasar berjangka, kontrak bulan Maret di Cboe, naik 2,5% menjadi ditutup pada $ 9.075. Kontrak Cboe bulan April ditutup naik 2,6% ke $ 9,120. Sementara itu, kontrak Maret di CME Group Inc. berakhir di $ 9,070 atau naik 1,8%. (Lukman Hqeem)