ESANDAR – European Central Bank menyatakan siap untuk mengambil langkah yang tepat sasaran guna melawan dampak ekonomi dari wabah corona, demikian dikatakan Presiden ECB Christine Lagarde, pada hari Senin (02/03/2020).
Wabah Corona menyebar dengan cepat dan telah menekan pertumbuhan ekonomi khususnya disektor manufaktur. Pada sejumlah negara, sektor ini telah mengalami perlambatan lebih-lebih di China sebagai pusat pandemik ini. Dilaporkan bahwa pertumbuhan manufaktur China dibulan Februari berada pada posisi terendah sepanjang sejarah karena terganggunya rantai pasokan dan banyak pabrik-pabrik yang menutup aktifitasnya.
Lagarde mengatakan bahwa wabah corona yang berkembang cepat telah menciptakan risiko bagi prospek ekonomi dunia khususnya di pasar keuangan. Oleh sebab itu, ECB akan terus memantau perkembangannya dan dampaknya bagi perekonomian. Ditambahkan olehnya bahwa Bank Eropa siap mengambil tindakan yang tepat sasaran, sebagaimana diperlukan dan sepadan dengan risiko yang mendasarinya.